Copyright © 2013-2014. All Rights Reserved . Powered by Blogger.

KEKURANGAN DAN KELEBIHAN MESIN DIESEL

Posted by harga mobil terbaru, harga mobil toyota bekas, harga mobil second, spesifikasi mobil, isuzu, honda


AutoMobil77.BlogSpot.Com. Mobil Bermesin Diesel. Sebagian besar orang mungkin masih belum ada yang tahu banyak tentang mesin diesel pada kendaraan. Kali ini akan mencoba memaparkan kelebihan dan kekurangan dari mesin diesel.

Kelebihan
1.  Pada kendaraan bermesin diesel mempunyai efisiensi panas yang lebih besar daripada kendaraan bermesin bensin. Hal ini berarti bahwa penggunaan bahan bakarnya lebih ekonomis daripada mesin bensin.
2.   Unggul pada torsi yang besar, handling mobil panther ringan, mesin bandel, harga stabil.
3.  Mesin diesel lebih tahan lama dan tidak memerlukan electric igniter. Hal itu berarti bahwa kemungkinan kesulitan lebih kecil daripada mesin bensin.
4.   Momen pada mesin diesel tidak berubah pada jenjang tingkat kecepatan yang luas.
Selain itu, mesin diesel itu sendiri juga masih memiliki kekurangan. Apa saja kekurangan dari mesin diesel itu sendiri?

Kekurangan

1.  Pertama kekurangannya adalah tekanan pembakaran maksimum hampir 2 kali dari mesin bensin. Hal ini berarti bahwa suara dan getaran mesin diesel lebih besar.
2.  Suara dan putarannya memang jauh lebih berisik tapi dengan adanya teknologi common rail kebisingan itu jadi lebih berkurang
3.  Tekanan pembakarannya lebih tinggi maka mesin diesel harus dibuat dari bahan yang tahan dari tekanan tinggi dan harus mempunyai struktur yang sangat kuat.
4.  Sedikit limbung saat bermanuver atau tikungan. Ini di karenakan kaki-kaki pada panther terlalu soft. Juga sering-sering cek pada kelaker atau beauring roda.

5.  Mesin diesel memerlukan sistem injeksi bahan bakar yang presisi. Mesin diesel juga memiliki perbandingan kompresi yang lebih tinggi dan membutuhkan daya yang lebih besar untuk memutar mesin itu sendiri.
Dua Hal Yang Harus Diperhatikan Mobil Diesel
Yang pertama adalah filter atau saringan udara dan yang kedua adalah filter bahan bakar.
Jika dalam perjalanan anda merasakan mobil ada  gejala mengejet-ngejet atau endut-endutan maka langsung periksa saringan udaranya. Kalau sudah tidak layak maka disarankan untuk diganti.
Cukup mudah bukan...
Selamat berkendara dan jangan lupa selalu perhatikan rambu-rambu lalulintas...



Related Post